KEPATUHAN WAJIB PAJAK DALAM MEMBAYAR PAJAK KENDARAAN BERMOTOR PADA KANTOR SAMSAT KABUPATEN KEPULAUAN TANIMBAR
Listed in
This article is not in any list yet, why not save it to one of your lists.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa kepatuhan, kesadaran dan taat wajib pajak dalam membayar pajak kendaraan bermotor serta sanksi yang tegas yang akan diberikan kepada wajib pajak yang tidak memiliki kesadaran dalam membayar pajak. Penelitian ini dilakukan pada kantor Samsat Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif yaitu dimana peneliti harus bisa untuk mengelolah dan mendeskrisipkan setiap data yang sudah didapatkan di tempat penelitian.Pengumpulan data dilakukan dengan cara mewawancarai, dan melakukan dokumentasi kepada setiap wajib pajak dalam membayar pajak kendaraan bermotor kini masih belum mencapai 100% dalam membayar pajak kendaraan bermotor, dan tingkat kesadaran wajib pajak dalam membayar pajak masih tergolong rendah, dan perlu adanya sosialisasi serta menerapkan layanan System E-Samsat untuk meningkatkan kesadaran dalam membayar pajak.